Share this article : Share on FB Tweet Share on G+

Wisata Pemandian Air Panas Kalibacin di Purwokerto

Wisata Pemandian Air Panas Kalibacin di Purwokerto
Pemandian Air Panas Kalibacin - Jika membahas keberadaan tempat wisata di Purwokerto kurang lengkap jika tidak membahas adanya tempat pemandian air panas Kalibacin, karena objek wisata yang satu ini juga menjadi alternatif liburan favorite bagi wisatawan yang sedang berlibur di Purwokerto.

Pemandian Kalibacin adalah kolam renang mini yang berisi air panas dengan kandungan kadar belerang yang cukup tinggi, dan menurut akademis yang melakukan penelitian disana bahwa mata air Kalibacin mengandung 16 unsur mineral. Karena itulah pemandian Kalibacin selalu dijadikan tujuan berlibur akhir pekan atau libur panjang sambil berobat bagi yang ingin menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit, dan menurut masyarakat setempat sangat berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit seperti itu.

Pemandian Kalibacin terletak di Desa Tambak Negara, Kecamatan Rawalo, Kabupaten Banyumas, sekitar 17 km dari kota Purwokerto ke arah selatan, tidak jauh dari Bendungan Gerak Serayu Gambarsari. Pemandian Kalibacin dibuka sejak tahun 1892 oleh R. Dipowinoto yang beberapa kali sudah pernah mengalami renovasi. Sejak pertama dibukanya pemandian ini sengaja dimanfaatkan untuk pengobatan berbagai penyakit kulit.

Demikian penjelasan singkat dari saya mengenai Pemandian Air Panas Kalibacin yang ada di Purwokerto, semoga dapat memberikan manfaat bagi anda yang ingin mengetahuinya.

Post title : Wisata Pemandian Air Panas Kalibacin di Purwokerto
Written by :

Berfikir positif itu rileks. Jika anda tertarik untuk menyalin seluruh tulisan artikel ini untuk situs anda silahkan cantumkan link hidup sebagai sumbernya. Hindari pelanggaran hak cipta demi kebaikan bersama. Terima kasih.

0 komentar:

Post a Comment

Komentar yang ditampilkan hanya yang berkaitan dengan isi artikel dan tidak berisi link hidup.